Faktual dan Berintegritas

 


SOLOK – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Solok kembali hadir memberikan hadiah istimewa bagi masyarakat di Nagari Surian, Kabupaten Solok, dan Koto Besar, Kabupaten Dharmasraya. Melalui PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Muara Labuh dan ULP Sungai Rumbai, PLN hadir dalam program "Light Up The Dream" (LUTD) yang merupakan inisiatif mulia donasi dari pegawai PLN untuk membantu pemasangan listrik gratis bagi masyarakat prasejatera.

Manager PLN UP3 Solok, Abdul Aziz, menjelaskan bahwa LUTD bertujuan untuk memberikan akses listrik kepada pelanggan yang selama ini belum dapat menikmati penerangan di rumah mereka karena kondisi ekonomi yang belum berkecukupan. Di Nagari Surian, PLN ULP Muara Labuh berhasil memberikan listrik gratis kepada tiga pelanggan. Sementara itu, di Koto Besar, PLN ULP Sungai Rumbai memberikan bantuan listrik kepada lima pelanggan yang belum menikmati aliran listrik.

“Alhamdulillah, program LUTD kembali hadir untuk mewujudkan mimpi masyarakat prasejahtera. Ini menjadi bukti nyata dari komitmen PLN untuk mewujudkan mimpi mereka menikmati listrik. Tentu, dengan penyalaan LUTD ini diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi kehidupan masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan dan ekonomi. Kehadiran listrik gratis ini juga merupakan kado istimewa di tahun ajaran baru bagi penerima, yang diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi bagi anak-anak dirumah tersebut untuk belajar lebih giat lagi,” kata Aziz.

Aziz menambahkan, selain memberikan manfaat langsung bagi penerima, program ini juga mendukung program pemerintah dalam rangka meningkatkan rasio elektrifikasi di Sumatera Barat, terutama bagi pelanggan PLN UP3 Solok yang belum memiliki listrik. Program LUTD ini diharapkan dapat membuka peluang baru bagi penerima manfaat dalam berbagai aspek kehidupan, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga kegiatan ekonomi.

Sementara itu, Hasnidar, salah satu pelanggan ULP Sungai Rumbai yang menerima listrik gratis dari program LUTD, mengungkapkan rasa haru dan bahagianya. "Terima kasih PLN, alhamdulillah rumah kini telah terang dengan listrik dari PLN. Semoga menjadi berkah untuk pegawai PLN yang sudah bersedekah kepada kami melalui listrik ini. Kami sekeluarga sangat senang, dengan hadirnya listrik ini anak-anak bisa belajar dengan nyaman tanpa gelap-gelapan lagi. Terima kasih PLN," ujarnya dengan penuh rasa syukur.

Dengan upaya ini, PLN menunjukkan komitmen untuk tidak hanya sekadar hadir menyuplai energi listrik, tetapi juga memberikan harapan dan kebahagiaan bagi masyarakat yang selama ini kesulitan menikmati layanan dasar tersebut. Program ini menunjukkan bahwa sinergi antara PLN serta pegawai dapat menghasilkan dampak nyata yang luar biasa bagi masyarakat luas. (*)

 
Top