Faktual dan Berintegritas


SOLOK -- Warung Makan Soto Yen, yang terletak di Jorong Bukik Gompong, Nagari Koto Gadang Guguk, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok,  Rabu dinihari (29/11)sekira pukul  02.15 WIB, ludes diamuk sijago merah. Lebih menyedihkan lagi, sang pemilik akan melangsungkan pernikahan putrinya.

Kasat Pol PP dan Damkar Pemkab Solok, melalui Kasi Ops Damkar Kabupaten Solok, Zulhelmi Bosy, menyebutkab bahwa kebakaran diduga terjadi  sekitar pukul 02.10 WIB dini hari.

Atas kejadian ini, pihak Damkar langsung menurunkan petugas  untuk memadamkan api yang turut dibantu oleh 2  unit Damkar dari Kota Solok.

“Benar, tadi malam sekira pukul 02.10 WIB dini hari kami menerima laporan dari warga bahwa warung makan Soto Yen terbakar,”  terang Zulhelmi Bosy.

Api bisa dipadamkan sekitar pukul 04.00 WIB atau dua jam setelah kejadian. Akibat kebakaran ini kerugian ditaksir diatas Rp 500 juta.

Meski musibah kebakaran tidak menimbulkan korban jiwa, namun penyebab kebakaran masih diselidiki pihak berwenang.

Sementara itu, pemilik warung yakni Yen dan Iwan, rencananya mau menggelar pesta pernikahan putri keduanya, Cece. “Habis gimana lagi, undangan sudah disebar, musibah kebakaran datang. Semoga semua nanti berjalan lancar,” sebut Yen dengan nada sedih. 

Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut. Kasus ini dalam penyelidikan aparat kepolisian setempat. (wd)

 
Top