Faktual dan Berintegritas

Banjir di RSUP M Djamil 

PADANG -- Kepala Markas PMI Sumbar, Hidayatul Irwan menyebutkan, kondisi banjir terpantau hampir merata di 11 kecamatan di Kota Padang. Bersama Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Sumbar, Jasmarizal sudah dikoordinasikan bagaimana mengambil langkah-langkah memback-up PMI Kota Padang. “Alhamdulillah kondisi gudang regional PMI di kawasan by pass saat ini masih aman, meskipun ada air yang masuk namun tidak terlalu mengganggu logistik kebencanaan yang ada di dalamnya,” ujar Jasmarizal dikutip khasminang.com. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, akibat hujan dengan intensitas tinggi sejak Kamis (13/7) malam hingga Jumat (14/7) pagi telah mengakibatkan banjir di Kota Padang.  Selain itu juga terjadi longsor di Bukit Gado-gado dan pohon tumbang di Padang Baru.

BPBD Sumbar melalui input dari BPBD Padang mencatat sejumlah kawasan yang parah direndam banjir antara lain:

1. Perumahan Griya Kubu Utama Kelurahan Tabiang Banda Gadang Kecamatan Nanggalo ketinggian air ± 60 cm  

2. Depan SDN 03 Alai ± 50 cm 

3. Gantiang Parak Gadang RW 06 ketinggian air ± 50 cm

4. Jl. Kp Nias 1 Kelurahan Ranah Parak Rumbio Kecamatan Padang Selatan ketinggian air ± 50 cm 

5. Jl. Palangka Raya No.2, Ulak Karang Selatan, Kec. Padang Utara, Kota Padang ketinggian air ± 30 cm 

6. Jl Raya Jondul Rawang ketinggian air ± 100 cm 

7. Jl. Jati Rawang RT 01 RW 01 Kelurahan Jati masuk dari rumah Makan Abak ketinggian air ± 100 cm 

8. Jl. Karet Kelurahan Bandar Purus. 

9. Gurun Laweh RT 05 RW 01 No. 79. 

10. Jln. Merpati, RT 05 RW 11 Kelurahan Dadok Tunggul Hitam, Kecamatan Koto Tangah 

11. Komplek Perumahan Kharisma, Kelurahan Koto Baru Nan XX dekat sungai. 

12. Jl. Pemancungan no. 26 Belakang SDN 32/27 Pemancungan, kelurahan Pasa Gadang. 

13. Di belakang rumah potong sapi yang lama yg dekat kantor Lurah Lubuk Buaya Kelurahan Batipuah Panjang, Kampuang Jambak Dalam Kecamatan Koto Tangah. 

14. Perumahan Jundul 5 Tabing 

15. Jl Karang Putih Dadok Tunggul Hitam 

16. Jalan Komplek DPR Koto Tangah, Gang Cempaka 5

17. Griya Anak Air Permai Batipuah Panjang 

18. Dadok tunggul hitam Belakan SD 20 RT 05 RW 11 

19. Komplek perumahan Permata balai gadang 3 Panjang 

20. Gang 1 RT 03/09  Jalan Baru Pantai Air Manis dekat masjid Muhajirin ada rumah tertimpa longsor  (sp)

 
Top