Faktual dan Berintegritas



BUKITTINGGI, SWAPENA -- Menyikapi pentingnya informasi kelistrikan pada momen Ramadan hingga Idul Fitri 1444 H, PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bukittinggi gencarkan sosialisasi PLN Mobile kepada masyarakat di unit kerjanya. Disampaikan Zulhamdi, Manager UP3 Bukittinggi, PLN ingin tetap hadir dalam momen beribadah pelanggannya dengan layanan terbaik.  

‘’Kami ingin pelanggan tetap dapat mengakses layanan dan informasi kelistrikan dengan mudah, yaitu melalui genggaman saja. Itulah mengapa PLN Mobile harus diketahui seluruh masyarakat. Apalagi mengingat libur panjang Idul Fitri 1444 H dan arus mudik telah dekat. PLN Mobile harapannya akan lebih memudahkan layanan kelistrikan kami,’’ lanjutnya.

Kali ini, PLN UP3 Bukittinggi kembali menarget pelajar untuk sosialisasikan PLN Mobile. Tim dari PLN UP3 Bukittinggi adakan sosialisasi kepada pelajar SMA Negeri 5 Bukittinggi, SMA Negeri 3 Bukittinggi, SMA Negeri 2 Bukittinggi, SMA Negeri 1 Baso, dan SMK Negeri 1 Bukittinggi.

Menurut Zulhamdi, meski berusia terbilang muda, pelajar merupakan pengguna aktif telepon genggam yang mudah memahami perkembangan-perkembangan aplikasi terbaru, sehingga dianggap potensial untuk diperkenalkan dengan PLN Mobile.

Sosialisasi kepada perwakilan pelajar dari 5 sekolah tersebut diadakan di Masjid Shabar, Koto Tuo, Simarasok, Rabu (12/04). Sosialisasi ini dilakukan kepada pelajar yang sedang melaksanakan kegiatan Pesantren Ramadhan di masjid tersebut. 

Zulhamdi menyampaikan, aplikasi PLN Mobile merupakan transformasi pelayanan PLN untuk memudahkan pelanggan mendapatkan layanan kelistrikan dalam satu genggaman. PLN Mobile dilengkapi dengan berbagai fitur, mulai dari fitur pembayaran rekening atau pembelian token, permohonan pasang baru, perubahan daya, penerangan ekstra, baca meter mandiri atau yang disebut Swacam, dan lain sebagainya.

PLN Mobile pun dilengkapi dengan informasi-informasi kelistrikan, seperti promo kelistrikan maupun berita-berita terkini tentang kelistrikan hingga fitur “Marketplace”; tempat berkumpulnya UMKM binaan PLN di seluruh Indonesia.  

PLN Mobile mendukung ekosistem kendaraan listrik dengan tersedianya fitur “Electric Vehiche”. Melalui fitur ini, masyarakat bisa dengan mudah mencari lokasi Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) dan Stasiun Pengisian Knedaraan Listrik Umum (SPKLU) hingga melakukan pembelian kwh untuk pengisian daya. Sehingga pelanggan lebih nyaman untuk menggunakan kendaraan listrik, baik motor listrik maupun mobil listrik.

Zulhamdi berharap, semakin banyak pelajar Kota Bukittinggi dan sekitarnya yang menjadi pelanggan cerdas PLN dengan menjadi pengguna aktif PLN Mobile. ‘’Saya percaya ananda-ananda adalah generasi istimewa, generasi yang akrab dengan teknologi. Ayo manfaatkan PLN Mobile untuk berbagai kemudahan layanan PLN. Sampaikan juga informasi tentang PLN Mobile kepada lingkungan sekitar ananda-ananda sekalian,’’ lanjutnya. (rls)

 
Top