dr.Srikurnia Yati |
PADANG, SWAPENA -- Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang dr.Srikurnia Yati mengemukkan bahwa anak anak stunting itu malas makan, tapi sama ibunya dibiarkan. Ini kebanyakan kebiasaan mereka.
Sebenarnya jangan dibiarkan, cari tahu dari cara bayi itu dan sang ibu harus mengetahui kenapa buah hatinya malas makan, ungkap Kadis Kesehatan Srikurnia Yati, Selasa (7/3).
"Pola asuh yang baik harus diterapkan si ibu sejak balita agar ia terbiasa sampai dewasa. Salah satunya dengan cara yang menyejukkan menunjukkan rasa kasih sayang, cinta dengan memeluk, mencium, memuji, dan memberi perhatian,” kata Srikurnia Yati.
Terkadang hal ini yang sering terabaikan para ibu dalam pola asuh bayi/anaknya. Padahal ini penting dalam dunia bayi dan anak.
Sejalan dengan itu, Kadis Kesehatan Srikurnia Yati juga menyampaikan bahwa di Kota Padang jumlah ibu hamil 10.251 dan ibu hamil anemia 1. 425 orang (13.9 PP persen), ibu hamil Kekurangan Energi Kronis (KEK ) 850 Orang (8.3 persen) ibu hamil risiko tinggi 2.184 orang (21.3 persen) di Kota Padang. (kp)