Faktual dan Berintegritas


JAKARTA -- Kapolda Sumatera Barat, Irjen Teddy Minahasa yang dalam proses mutasi menjadi Kapolda Jawa Timur, ditangkap Divisi Propam Polri terkait kasus narkoba. Teddy diduga menjual barang bukti narkoba hasil tangkapan Polres Bukittinggi beberapa waktu.

Penangkapan Teddy Minahasa justru terjadi persis pada hari Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil kapolres dan kapolda se-Indonesia ke Istana Presiden, Jumat (14/10). Saat itu Teddy memang tidak terlihat bersama kapolda lain yang berkumpul di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) di Jakarta Selatan.

"Saya kira dugaan keterlibatan yang bersangkutan menjual, kita sudah mendapatkan," kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Jl. Trunojoyo, Jakarta, Jumat (14/10).

Dia mengatakan kasus ini awalnya diungkap Polda Metro Jaya yang menangkap tiga orang terkait kasus narkoba di Sumatera Barat. Polda Metro Jaya lalu melakukan pengembangan kasus.

Kemudian didapatkan keterlibatan oknum polisi terkait kasus narkoba tersebut. Di dalam kasus itu, ada oknum kapolsek dan kapolres yang terlibat.

Sigit mengatakan Polri akan mengecek penanganan kasus narkoba di Sumbar tersebut. Diketahui, Teddy Minahasa merupakan Kapolda Sumbar yang sedang proses mutasi menjadi Kapolda Jawa Timur. (detikcom)

 
Top