PADANG, SWAPENA -- Kasus positif Covid-19 di Sumatera Barat hari ini, Kamis (2/12) bertambah 4. Angka ini cukup tinggi dalam beberapa minggu terakhir, sementara pasien yang dinyatakan sembuh tidak ada.
Data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, terkonfirmasinya 4 orang positif setelah dilakukan pemeriksaan terhadap 808 sampel swab pada Laboratorian Fakultas Kedokteran Unand, Laboratorium Veteriner Baso dan SPH Padang, tidak ditemukan kasus baru. Dengan demikian, kasus positif Covid-19 di Sumatera Barat hingga hari ini menjadi 89.849. Sedangkan pasien sembuh tetap 87.607.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, Jasman Rizal mengatakan, dengan adanya tambahan 4 orang, maka kasus aktif Covid-19 di daerah ini menjadi 90 orang atau 0,10 persen. Empat pasien baru itu berasal dari Kota Padang 2 orang, Kabupaten Limapuluh Kota 1 orang dan Kabupaten Sijunjung 1 orang. (sp)