PADANG, Swapena - Gempa berkekuatan 6,4 SR mengguncang Kepulauan Nias, Sumatera Utara, Selasa (20/4). Getaran gempa tersebut terasa hingga Kota Padang, Sumatera Barat dan membuat kaget sebagian warga yang tengah bersiap-siap untuk beraktivitas.
Informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada pukul 06:58:20 WIB, Selasa (20/4). Pusat gempa terjadi pada 142 Km barat daya Nias Barat dengan kedalaman 10 Km dan tidak berpotensi tsunami.
Belum diketahui dampak yang ditimbulkan akibat gempa tersebut. (sp)