Faktual dan Berintegritas

ilustrasi Pikiran Rakyat

BUKITTINGGI, Swapena - Laki-laki berinisial AR (38) warga Kamang, Kabupaten Agam bersimbah darah setelah berkelahi dengan RJ (45), suami mantan istrinya. Peristiwa terjadi pada sebuah rumah kontrakan di Jorong Sungai Rotan, Nagari Batu Taba Kecamatan IV Angkek, Kabupaten Agam, Jumat (12/3).

Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara, melalui Kapolsek IV Aangkek Candung AKBP Purwanta, SH menjelaskan  peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu korban mendatangi rumah kontrakan yang dihuni oleh R (35) mantan Istrinya. Kedatangan korban ke rumah kontrakan R itu untuk menjemput anaknya yang  tinggal bersama mantan istrinya tersebut.

Namun saat menjemput itu terjadilah percekcokan adu mulut dan berujung pemukulan oleh korban terhadap mantan istrinya. Kebetulan saat percekcokan yang berujung pemukulan itu terjadi diketahui oleh RJ yang juga suami baru R.

RJ yang tidak senang istrinya dipukul dengan, langsung mendatangi AR, kemudian terjadilah perkelahian antara AR dam RJ. Dalam duel tersebut, AR menggunakan palu sementara RJ menggunakan senjata tajam, pisau .

Dalam perkelahian tersebut AR mengalami dua luka tusuk pada bagian dada yang mengakibatkan AR meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit. "Saat ini kita dari Polsek bersama Polres Bukittinggi sedang melakukan olah TKP. Tim Opsnal Polsek di-back up oleh Sat Reskrim tengah mencari keberadaan RJ yang melarikan diri setelah terjadinya perkelahian tersebut," ucap AKP Purwanta, SH. (ag)

 
Top