Foto bersama kedua tim usai pertandingan. |
SOLSEL, Swapena - Kesebelasan PWI Fc Solsel berhasil menahan permainan Kesebelasan Pemda Solok Selatan dengan hasil akhir 1-1 pada pertandingan eksebisi lintas sektoral ( Friendly Match) dalam rangka memeriahkan Hut Kab. Solsel ke-17 di Gor Rimbo Tangah Padang Aro, Selasa (5/1).
Pada menit awal hingga berakhirnya pertandingan, PWI FC melakukan penguasaan bola dilapangan hijau. Berkali-kali serangan dilancarkan, namun belum mampu memetik poin di pertandingan perdana itu.
"Dari lima menit awal kami memprediksi PWI FC bakal menang telak melawan Pemkab Solsel FC," ujar Komentator Sepak Bola Solsel, Saptono kepada wartawan, usai pertandingan.
Menurut Saptono pergerakan pemaian PWI yang di motori oleh Ap Kampiu diawalnya sudah terlihat mendominasi penguasaan bola, akan tetapi tim kesebelasan PWI Solsel selalu mendapatkan kesulitan lewat serangan balik cepat dari Kesebelasan Pemkab. Solsel yang dimotori Aciak Abul.
Apalagi setelah dua pemain andalan PWI, Arditono dan Sudirman R ditarik keluar akibat cidera. Pergerak bola mulai di kuasai oleh tim Pemkab. Solsel.
Bahkan dimenit ke 14 tim PWI melakukan pelanggaran. Maka lewat tendangan bebas Dedi Wahyudi dari tim Pemkab Solsel FC berhasil membobol gawang Budi Noverman, sehingga posisi skor saat itu 1-0 untuk kemenangan Pemkab. Solsel FC.
Intensitas pertandingan pun semakin tinggi, serangan demi serangan pun dilakukan tim PWI FC juga belum membuahkan hasil.
Baru pada menit ke 21 striker PWI FC saat melancarkan serangan balik cepat dia didorong oleh pemain Pemkab Solsel Fc di kotak pinalti.
Lewat eksekusi pinalti Regit Saputra dapat merubah skor menjadi 1-1, hingga pertandingan usai tim PWI semakin agresif melancarkan serangan berkali-kali. Tapi sayang belasan kali tendangan percobaan, namun bola selalu mengarah diatas mistar gawang.
"Jika bermain di GOR Gelora Energy, kita memprediksi tim Pemkab Solsel bakal babak belur dihajar PWI FC," ungkap pria berkaca mata hitam itu.
Maneger PWI FC Muhammad Zaki menyebutkan, PWI perlahan-lahan menemukan permainan terbaiknya sehibgga mampu mendominasi penguasaan bola. Akan tetapi Pemkab FC kesulitan menembus pertahanan awak media yang cukup kukuh dan sulit ditembus oleh tim lawan.
Dengan berusaha menyamakan kedudukan sebelum babak kedua berakhir di GOR Rimbo Tangah tersebut.
"Tim kita kesulitan memberikan umpan panjang, karena kondisi lapangan yang bergelombang. Dan ini meski dibenahi oleh Pemkab Solsel," ujarnya.
Besok Rabu (6/1) sore pukul 16.00 wib PWI Solsel FC bakal berhadapan dengan tim DPRD Solsel, untuk bisa melaju ke babak berikutnya Piala HUT Solsel itu..
PWI FC harus memenangi pertandingan. Sebeb, tim lainnya yang sudah bermain di GOR Rimbo Tangah semuanya termasuk PWI sama-sama mengoleksi 1 poin.
"Besok kita wajib menang jika ingin melaju ke babak berikutnya," ungkap Zaki didampingi pemain cadangan Firdaus Firman.
Regit Saputra pencetak Gol dari PWI Solsel berambisi untuk membobol gawang DPRD FC, dan dia yakin permainan akan lebih kompak lagi dan PWI terus berlanjut ke Final nantinya," harap pria lajang itu. (Af)