Faktual dan Berintegritas


PADANG - Hari ini, jumlah pasien positif Covid-19 di Sumatera Barat kembali bertambah. Berdasarkan data dari Dinkes Provinsi Sumbar yang mendapatkan hasil pemeriksaan swab dari Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Bukittinggi, terjadi penambahan 14 orang yang dinyatakan positif.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, Jasman Rizal mengatakan, ke 14 orang positif  itu adalah hasil dari pemeriksaan terhadap  1.112 spesimen yang diterima dari berbagai rumah sakit se-Sumatera Barat. Mereka semua adalah warga Kota Padang, didominasi dari kawasan Kecamatan Kuranji. Berikut Datanya!

1. Pria 51 tahun, warga Kuranji,  pekerjaan Satpol PP. Yang bersangkutan diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganan isolasi mandiri sementara.

2. Pria 50 tahun, warga Kuranji, pekerjaan swasta, diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganan isolasi mandiri sementara.

3. Wanita 48 tahun, warga Kuranji, pekerjaan ASN. Yang bersangkutan diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

4. Pria 15 tahun,  warga Kuranji, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

5. Wanita 14 tahun, warga Kuranji, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

6. Pria 11 tahun, warga Kuranji, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

7. Wanita 27 tahun, warga Kalumbuk, Kec. Kuranji, status IRT. Yang bersangkutan diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

8. Pria 60 tahun, warga Banuaran, pekerjaan swasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

9. Wanita 35 tahun, warga Kuranji, pekerjaan ASN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

10. Wanita 28 tahun, warga Gunuang Pangilun, status IRT. Ia diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

11. Pria 19 tahun, warga Ulak Karang Selatan, terinfeksi karena sebagai pedagang pasar raya. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

12. Pria 33 tahun, warga Gunuang Sariak, Kec. Kuranji, pekerjaan swasta. Ia diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

13. Anak-anak laki-laki 9 tahun, warga Kuranji, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara.

14. Wanita 55 tahun, warga Kurao Pagang, status IRT. Yang bersangkutan diduga terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi. Penanganannya isolasi mandiri sementara. 

Dengan adanya pertambahan 14 orang itu, maka hingga Rabu ini total masyarakat Sumbar yang positif terinfeksi Covid-19  berjumlah 658 orang. (sp)

 
Top