Faktual dan Berintegritas


PADANG - Jumlah Masyarakat Sumatera Barat yang terpapar virus corona kembali bertambah. Dalam 24 jam terakhir terdapat pertambahan 15 orang positif Covid-19.

Juru Bicara Gugus Tugas  Penanganan Provinsi Sumatera Barat, Jasman Rizal dalam siaran persnya pagi ini menyebutkan, berdasarkan laporan dari Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Bukittinggi Minggu (31/5), sampai pukul 08.00 WIB, ada se banyak  1.558 sample swab yang diterima dan diperiksa. Dari jumlah sebanyak itu, terkonfirmasi tambahan warga Sumbar positif terinfeksi Covid-19  sebanyak 15 orang dan warga yang terkonfirmasi sembuh  bertambah 10 orang lagi.

"Dalam hal ini patut kita apresiasi kinerja tim laboratorium yang kembali memecahkan rekor nasional pemeriksaan sample swab," kata Jasman.

Dengan adanya pertambahan 15 orang positif tersebut, total sampai hari ini warga Sumbar yang telah positif terinfeksi 567 orang dan sembuh sebanyak 266 orang. (sp)

 
Top