Faktual dan Berintegritas


PADANG - Jumlah orang positif terinfeksi Covid-19 di Sumatera Barat terus bertambah. Selama 24 jam terakhir terjadi penambahan 2 orang, sehingga jumlahnya menjadi 74 orang. Sebelumnya berjumlah 72 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal dalam siaran persnya Senin (20/4) mengatakan, penambahan dua orang itu sejak sore kemarin. "Sebetulnya pertambahan dua orang pasien positif terinfeksi Covid-19 sejak kemarin sore datanya telah ada. Namun karena sebelumnya telah kita tayangkan datanya ke publik, maka baru hari ini tambahan tersebut kita umumkan ke masyarakat," katanya.

Dua orang tambahan positif terinfeksi Covid-19 itu sekarang dirawat di Rumah Sakit Semen Padang. "Dengan demikian total yang positif terinfeksi Covid-19 di Sumatera Barat sampai hari ini adalah 74 orang. Dari 74 orang tersebut, 13 orang sembuh, 7 orang meninggal dunia, 20 orang dirawat di
berbagai rumah sakit dan 34 orang isolasi di rumah dan Bapelkes Provinsi Sumbar di Padang," terang Kepala Biro Humas Setdaprov Sumbar ini. (sp)
 
Top