Faktual dan Berintegritas

Gusmal. 

AROSUKA - Guna memutus rantai penyebaran virus corona atau Covid-19, Pemerintah Kabupaten Solok, Sumatera Barat siapkan sejumlah lokasi untuk karantina wilayah. Tak hanya itu, juga disiapkan petugasnya sekalian.

Bupati Solok, H. Gusmal kepada swapena.com menyebutkan, lokasi yang disiapkan itu antara lain Alahan Panjang Resort di Kecamatan Lembah Gumanti, Gedung Balai Pemuda dan BLK Lubuk Selasih, Kecamatan Gunung Talang.  Lokasi-lokasi disisipkan untuk orang-orang dalam pengawasan (ODP).

"Sedang kita siapkan beberapa tempat untuk karantina wilayah termasuk petugasnya, antara lain Alahan Panjang Resort, Gedung Balai Pemuda Lubuk Selasih dan BLK Lubuk Selasih," sebut Gusmal.

Selain itu, berbagai upaya lain juga telah dilakukan Pemkab Solok untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19  tersebut, seperti melakukan  sosialisasi kepada masyarakat di seluruh nagari, melakukan penyemprotan disinfektan di nagari-nagari dan lain sebagainya, termasuk mengimbau perantau untuk mau menahan diri tidak pulang kampung dalam kondisi sekarang.

"Dengan upaya dan berdoa kita berharap tidak ada masyarakat Kabupaten Solok yang terpapar virus Covid-19," kata bupati. (sp)
 
Top