Covid-19 Hari Ini di Sumbar, Tambah 1 Positif, 1 Meninggal dan 3 Sembuh
PADANG - Angka korban virus corona Covid-19 di Sumatera Barat terus bergerak. Dalam 24 jam terakhir, pergerakannya cukup landai.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Barat, Jasman Rizal dalam siaran persnya yang diterima swapena.com Sabtu (25/4) sore mengatakan terjadi penambahan atau orang positif dan satu orang meninggal dunia. Di samping itu kabar gembiranya 3 orang dinyatakan sembuh.
"Pada hari kedua Ramadhan 1441 H ini, terjadi penambahan satu orang lagi yang positif terinfeksi Covid-19 dan hari ini juga terkonfirmasi ada satu orang meninggal dunia serta tiga orang dinyatakan sembuh di Sumatera Barat " katanya.
Dikatakan berdasarkan hasil test swab dari laboratorium Fakultas Kedokteran Unand yang dipimpin Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc, tambahan yang positif itu merupakan pasien dari Semen Padang Hospital. "Pasien laki-laki 29 tahun, asal Pengambiran Kota Padang. Ia diduga terpapar karena kontak dengan adik ipar yang sebelumnya juga telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Sekarang isolasi mandiri di rumah di bawah pengawasan ketat RS SPH," terang Jasman.
Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh bertambah tiga orang lagi. Semuanya pasien dari RS Achmad Mochtar Bukittinggi.
Tiga pasien yang dinyatakan sembuh itu adalah wanita umur 46 tahun, beralamat di Kabun Pulasan Bukittinggi. Sebelumnya ia terpapar dari suaminya yang pulang dari Malaysia.
Pasien kedua adalah laki-laki umur 56 tahun, beralamat di Kabun Pulasan Bukittinggi. Terinfeksi di Malaysia karena ada acara di Malaysia.
Yang ke tiga, laki-laki unur 39 tahun, alamat Gulai Bancah Bukittinggi. Yang bersangkutan juga terinfeksi di Malaysia karena ada kegiatan.
"Juga terkonfirmasi bahwa ada satu orang pasien RS Universitas Andalas positif terinfeksi Covid-19 meninggal dunia. Berasal dari Lubuk Begaluang Kota Padang, laki-laki umur 58 tahun," kata Kabiro Humas Setdaprov Sumbar ini.
Dengan demikian total yang positif terinfeksi Covid-19 di Sumatera Barat sampai Sabtu ini adalah 97 orang. Dari 97 orang tersebut, 20 orang sembuh, 11 orang meninggal dunia, 24 orang dirawat di berbagai rumah sakit, 26 orang isolasi mandiri di rumah dan 16 orang lagi isolasi di berbagai pusat karantina Provinsi Sumbar. (sp)