Nasrul Abit |
PADANG - Kegiatan car free day yang selama ini diselenggarakan di Jalan Khatib Sulaiman, Padang, mulai Minggu (15/3) untuk sementara ditiadakan. Begitu juga dengan kegiatan olahraga di GOR Haji Agussalim.
Wakil Gubernur Sumatera Barat, H. Nasrul Abit mengatakan, langkah menghentikan car free day sementara guna mengantisipasi penyebaran virus corona. "Ini bersifat sementara. Jika kondisi sudah kondusif dan corona sudah tidak lagi, kita adakan kembali," kata Wagub saat hadir pada kegiatan Nagari Malam dalam rangka ulang tahun Top satu.com di halaman Gedung Harian Singgalang, Padang, Sabtu (14/3).
Terkait itu, Wagub minta pengertian semua pihak. "Ini sifatnya sementara," katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar, Bustavidia, juga sudah mengeluarkan himbauan penghentian kegiatan car free day tersebut. "Untuk sementara dihentikan sampai atas waktu yang belum ditentukan," katanya. (p)