Joko Widodo. |
JAKARTA - Presiden Joko Widodo pagi hingga siang tadi memanggil sejumlah nama Istana Negara. Mereka yang dipanggil diprediksi bakal mengisi jabatan wakil menteri kabinet.
Tokoh-tokoh yang dipanggil mengenakan dress code putih-hitam. Mereka terdiri dari politisi dan profesional.
Para calon wamen tersebut menurut rencana dilantik hari ini. Dari belasan nama yang dipanggil, belum ada aroma etnis Minangkabau.
Di antara nama-nama yang telah dipanggil hingga siang ini adalah:
1. Budi Gunadi Sadikin, Dirut Inalum
2. Wahyu Sakti Trenggono, Bendahara TKN Jokowi-Ma'ruf.
3. Zainut Tauhid, politisi PPP.
4. Angela Hary Tanoesoedibjo, politisi Perindo.
5. Surya Tjandra, politisi PSI.
6. John Wempi Wetipo, mantan Bupati Jayawijaya sekaligus politisi PDI-P.
7. Kartika Wiryoatmojo, Dirut Bank Mandiri.
8. Mahendra Siregar, Dubes RI untuk Amerika Serikat.
9. Alue Dohong, pejabat Badan Restorasi Gambut.
10. Budi Arie Setiadi, Ketua Umum Relawan Projo.
11. Jerry Sambuaga, politisi Partai Golkar.
12. Suahasil Nazara, Kepala Badan Kebijakan Fiskal. (sp)