Faktual dan Berintegritas

Suasana kebakaran di pasar Alahan Panjang dini hari tadi. (dok. Maizen EP/FB)

ALAHAN PANJANG - Musibah kebakaran terjadi di pasar Nagari Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Selasa dini hari tadi. Belasan kios hangus jadi puing.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 02.45 itu membuat masyarakat yang awalnya terlelap tidur jadi buncah. Masyarakat secara bersama-sama memberikan pertolongan dengan peralatan ember dan lain sebagainya.

Walau begitu, apa yang dilakukan masyarakat tersebut tidak banyak membantu. Api dengan garang melalap bangunan dimaksud.

Berkat informasi dari masyarakat, tidak begitu lama mobil pemadam kebakaran milik Pemkab. Solok datang untuk melokalisir dan memadamkan api. Sekitar satu jam, api berhasil dipadamkan.

Kapolres Solok, AKBP Ferry Irawan melalui Kapolsek Lembah Gumanti, Iptu Amin Nurasyid yang dikutip dari jarbatnews membenarkan peristiwa itu. Aparat kepolisian tengah menyelidiki dari mana asal api.

Akibat kebakaran itu, kerugian yang dialami pemilik kios diperkirakan mencapai ratusan juta. (P)
 
Top